Kebun Pisang Mas Kirana di Kec. Senduro - KIM SINAR HARAPAN

Breaking

Kamis, 31 Oktober 2013

Kebun Pisang Mas Kirana di Kec. Senduro

Kebun Pisang Mas Kirana
Kamis, 30 Oktober 2013 pukul 12.30 WIB. Kami anggota AJANG (Asli Jepret Lumajang) beserta KIM Sinar Harapan dan Tim Singgah Lumajang mengadakan kunjungan ke beberapa daerah berpotensi yang ada di wilayah Kabupaten Lumajang. Dalam kegiatan kali ini, kami berkunjung di Kebun Pisang Mas Kirana yang ada di wilayah Kecamatan Senduro, yaitu di Kebun Pisang Mas Kirana milik keluarga besar bapak Hj. Ali yang ada di Desa Kandang Tepus, Kecamatan Senduro, Kabupaten Lumajang
.


Dengan kegiatan kunjungan kali ini, kami bertujuan untuk mengespose potensi-potensi dan mempromosikan aset-aset yang di miliki oleh masyarakat yang ada di Kabupaten Lumajang yaitu dari hasil perkebunan yang sangat bagus di kawasan Kecamatan Senduro.
Sepintas memang pisang ini tidak ada bedanya dengan pisang emas pada umumnya. Akan tetapi jika kita teliti lebih lanjut Pisang mas kirana merupakan pisang spesifik produksi Kabupaten Lumajang.
Pisang jenis ini hanya dapat tumbuh dan berproduksi dengan baik di daerah yang memiliki ketinggian 500 – 700 meter dari permukaan laut. Di daerah lumajang, pisang ini dapat berkembang baik disekitar kaki gunung semeru, yaitu daerah Senduro, Pasrujambe dan Gucialit.
Hampir di setiap pekarangan, lahan tegalan dan perbukitan didaerah tersebut ditanami oleh ditanami pohon pisang mas kirana. Memang dengan keadaan daerah kaki gunung semeru yang sangat mendukung bagi pertumbuhan pisang ini, maka masa panen pisang dapat berlangsung sepanjang tahun.
Pemerintah sendiri telah mengakui keberadaan pisang tersebut, pisang mas kirana diakui sebagai Salah satu varietas unggul yang telah dilepas oleh Menteri Pertanian dengan Surat Keputusan Menteri Pertanian No. 516/Kpts/SR.120/12/2005, tanggal 26 Desember 2005.
Referensi:

Pelepasan Pisang Mas Kirana Sebagai Varietas Unggul

Artikel Pisang Mas Kirana di Tabloid Sinar Tani

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Silahkan Berkomentar. Terima Kasih..

Pages