W.O.W..bangeeeeeetttt..!!! Inilah Jembatan Terpanjang dan Terindah di Lumajang
Jembatan terpanjang di Lumajang yang berada di Jalur Lintas Selatan (JLS)
yang menghubungkan desa Pandanwangi, Tempeh dan Selok Anyar, Pasirian ini
ramai di kunjungi warga yang penasaran. Letak
Jembatan JLS ini berjarak + 20 km dari pusat kota Lumajang. Mulai pagi hingga sore warga memadati dan beristirahat
sembari mengambil
gambar. Di tempati ini juga sering di gunakan
sebagai tempat untuk melakukan beberapa aktivitas pemotretan oleh beberapa
fotografer yang ada di Kabupaten Lumajang di antaranya memotret landscape,
photo hunt model, prewedding outdoor karena alamnya masih terlihat alami dan
mengagumkan.
Jembatan di waktu petang |
Setelah
hasil foto di upload oleh beberapa fotografer banyak sekali orang yang bertanya-tanya
tentang keindahan view Jembatan JLS, bahkan beberapa warga Lumajang yang ada di
tempat perantauan merasa bangga, setelah melihat keindahan Lumajang yang
sekarang ini sudah lebih maju dan lebih di kelola lagi oleh Pemerintah
Kabupaten.
M.
Firdaus (fotografer) mengatakan, jembatan tersebut
sangat bagus karena berda dekat pantai selatan. Sehingga hamparan persawahan dan pantai selatan sangat
menakjubkan, disertai dengan angin yang bertiup agak kencang. "Pemandangannya sangat bagus," Jelasnya.
Sementara itu, warga selok anyar mengaku senang dengan telah terhubungnya
desa pandanwangi dan selok anyar. Sehingga, warga selok yang akan ke
pandanwangi tidak perlu melewati jalan memutar lagi.
Jembatan JLS di waktu petang |
"Sekarang ke pandanwangi tidak perlu melewati jalan memutar lagi," Ungkap Newar warga Selok awar-awar, Pasirian.
Apabila
nantinya jalan menuju pantai selatan ditanami pohon,
bukan tidak mungkin akan menjadi objek wisata baru di Selok Anyar. Perpaduan
pemandangan jembatan, hamparan
sawah dan pemandangan pantai selatan yang sangat bagus, sehingga banyak warga yang berkunjung
ke tempat tersebut.
Foto by : Singgah Lumajang & Firdaus (fotografer)
Penulis : Muhammad Khoirul Anam
Editor : Muhammad Khoirul Anam
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Silahkan Berkomentar. Terima Kasih..