Rakor Kim Se-Kabupaten Lumajang - KIM SINAR HARAPAN

Breaking

Jumat, 27 September 2013

Rakor Kim Se-Kabupaten Lumajang

Sejumlah upaya meningkatkan kesejahteraan Kelompok Informasi Masyarakat di Kabupaten Lumajang tak lepas dari beberapa kendala. Hal itu terungkap kala Rapat Koordinasi (Rakor) Kesejahteraan Kelompok Informasi Masyarakat  yang digelar di Kawasan Wonorejo Terpadu, kamis (26/9).



Rakor dihadiri Kabag. Humas pemerintah kabupaten Lumajang bapak Eddy Hozayni, dan nara sumber dari Kelompok Informasi Masyarakat (KIM) Kota Probolinggo Bapak Fugo, Diana beliau adalah salah satu Kelompok Informasi Masyarakat (KIM) yang berhasil untuk mensejahterakan pengurus dan anggotanya.
Dari paparan tiap-tiap Kelompok Informasi Masyarakat (KIM) dari masing-masing kecamatan yang ada di Kabupaten Lumajang, permasalahan yang terjadi didominasi persoalan Kelompok Informasi Masyarakat (KIM) yang belum mandiri dan memberikan penghasilan serta kesejahteraan bagi pengurus dan anggotanya. Contohnya informasi yang di serap belum bisa memberikan nilai ekonomi, dan memberikankan penghasilan bagi Kelompok Informasi Masyarakat (KIM), sehingga pelayanan masyarakat belum maksimal.



Kabag. Humas Pemda Lumajang, Bapak Eddy Hozayni mengatakan, rakor ini merupakan informasi bagi Kelompok Informasi Masyarakat (KIM) dari masing-masing kecamatan yang ada di wilayah Kabupaten Lumajang, yang diharapkan dapat mencari solusi atas segala permasalahan. Sehingga bisa diselesaikan di masing-masing Kelompok Informasi Masyarakat (KIM)  dan  disesuaikan dengan kondisi geografisnya.
Harapan dari Rakor (Rapat Koordinasi) ini, semoga bisa menggugah pengurus dan anggota Kelompok Informasi Masyarakat (KIM) untuk bisa menjadi Kelompok Informasi Masyarakat (KIM) yang mandiri dan bisa memberikan penghasilan bagi organisasi sehingga Kelompok Informasi Masyarakat (KIM) bisa maksimal dalam memberikan pelayanan informasi kepada masyarakat.

Foto by : KIM SINAR HARAPAN
Penulis : Muhammad Khoirul Anam
Editor   : Muhammad Khoirul Anam

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Silahkan Berkomentar. Terima Kasih..

Pages