Keindahan Alam Pegunungan di Lumajang - KIM SINAR HARAPAN

Breaking

Jumat, 18 Oktober 2013

Keindahan Alam Pegunungan di Lumajang

Semeru dari Argosari

Gunung Semeru menjulang tinggi dipercaya sebagai rumah para dewa. Mahligai pesona dataran tinggi di
timur jawa memang begitu menggoda, candi-candi cantik yang terdapat di kawasan itu juga begitu cantik dan gagah berdiri. Di Jawa Timur, pernah berdiri kerajaan besar yang terkenal dengan keberaniannya melakukan ekspansi hingga luar nusantara. Majapahit yang dulu pernah jaya meninggalkan sisa-sisa pesona bangunan di atas tanahnya yang berbukit dan indah.

Lautan Awan dari Argosari

Tak salah bila orang nomor satu negeri ini rela datang mengunjungi desa-desa di kawasan perbukitan di (KTN BTS) Kawasan Taman Nasional Bromo Tengger Semeru, hawanya dingin sejuk membalut kulit adalah penawar bagi keletihan yang begitu nikmat untuk dirasakan. Udara bersih menyeruak rongga adalah obat bagi rasa letih dan panorama indah adalah objek yang sungguh menggoda untuk diabadikan.

ROL (Ray Of Light) dari Argosari

Desa Tengger berada didataran tinggi wilayah Senduro, Lumajang. Kawasan ini dulunya dikelilingi hutan pinus yang dahulu indah, kini keberadaan pinus dengan wangi khas batangnnya telah hilang, sebagian berganti perkebunan kembang kol, bawang prei, dan kentang milik masyarakat tengger yang menggantungkan hidup dari hasil perkebunannya. Kabut kerap turun dan menyelimuti desa disertai hujan rintik dimana waktu itu menjadikan desa Argosari – Senduro bagaikan sebuah negeri atas awan, hal ini menambah dingin bagi siapapun yang berkunjung kekawasan ini, percayalah itu adalah kenikmatanan bila datang ke kawasan itu.
Di Desa Argosari, masih dikawasan Argosari, Gunung Bromo berdiri ditengah lautan pasir yang luas membentang. Tak Jauh dari Bromo terdapatlah Gunung Semeru yang begitu angkuh menjulang, gunung ini merupakan yang tertinggi di Pulau Jawa, dengan ketinggian 3.676 Mdpl gunung ini begitu menantang siapapun yang menggilai petualangan. Melalu Desa Ranupane, banyak pendaki penuh hasrat menggapai puncaknya namun hasrat itu kemudian pudar taktala keangkuhan gunung ini menunjukkan kegagahannya. Memiliki danau indah yang bernama Ranu Kumbolo, banyak petualang menghentikan hasrat pendakiannya cukup sampai di kawasan ini. Danau indah dikelilingi pohon pinus yang menjulang menjadi tempat terbaik mendirikan tenda dan menyedu minuman hangat sambil menikmati pagi indah danau penuh pesona ini.
Pegunungan KTN BTS (Kawasan Taman Nasional Bromo Tengger Semeru) adalah milik 4 Kabupaten. Yaitu Bagian Selatan adalah milik Kabupaten Malang, Bagian Sebelah Barat adalah milik Kabupaten Pasuruan, Bagian Utara adalah milik Kabupaten Probolinggo, dan Bagian Timur adalah milik dari Kabupaten Lumajang diantaranya Gunung Semeru bagian timur, Ranu Pane, Ranu Regulo, dan Ranu Kumbolo.

Foto by : AJANG PHOTOGRAHY (Asli Jepretan Lumajang)
Penulis  : Muhammad KhoirulAnam

Editor    : Muhammad Khoirul Anam

1 komentar:

Silahkan Berkomentar. Terima Kasih..

Pages