2.059 KPM di Tekung Terima Bantuan Rastra - KIM SINAR HARAPAN

Breaking

Selasa, 03 April 2018

2.059 KPM di Tekung Terima Bantuan Rastra



Tekung, Kelompok Informasi Masyarakat - Bantuan sosial beras sejahtera (Bansos Rastra) merupakan program pemerintah dalam memberikan bantuan kepada masyarakat kurang mampu. Jika selama ini kita mengenal pembagian Raskin (beras untuk keluarga miskin) namun di tahun 2018 skema pemberian bantuan beras diubah oleh pemerintah.

Pemerintah Kabupaten Lumajang bekerjasama dengan Perum Bulog Sub Divre Probolinggo didampingi Koordinator Tenaga Kesejahteraan Sosial (Korteks) Bantuan Sosial Pangan Kab. Lumajang dan Tenaga Kesejahteraan Sosial Kecamatan (TKSK) Tekung mendistribusikan Beras Sejahtera (rastra) untuk bulan Pebruari dan Maret tahun 2018 kepada masyarakat dari 8 Desa di wilayah Kecamatan Tekung Kabupaten Lumajang, Senin (2/4).

Menurut Koordinator Tenaga Kesejahteraan Sosial (Korteks) Bantuan Sosial Pangan Kab. Lumajang Siti Khotijah, bahwa penyaluran beras sejahtera itu dilakukan dalam rangka menekan harga beras medium di pasar tradisional. Ia berharap, upaya yang dilakukan Pemkab Lumajang bekerja sama dengan Perum Bulog Divre Probolinggo tersebut bisa meringankan beban warga.

Lebih lanjut, dia juga mengatakan bahwa pemerintah telah mengubah skema penyaluran beras sejahtera dari pangan bersubsidi menjadi bantuan sosial pangan. Jika sebelumnya keluarga penerima manfaat (KPM) mendapat Rastra 10 kg, dengan tebusan Rp 1.600 per kg mulai Januari tahun ini masyarakat tidak perlu lagi menebusnya dan tinggal mengambil saja.

Sementara itu, TKSK Tekung Savina Indri Furianti mengatakan, penerima Rastra di Kecamatannya sejumlah 2.059 KPM yang terbagi dalam 8 Desa yakni Wonogriyo sebanyak 225 KPM, Wonosari sebanyak 269 KPM, Mangunsari sebanyak 210 KPM, Tekung sebanyak 302 KPM, Wonokerto sebanyak 254 KPM, Tukum sebanyak 376 KPM, Karangbendo sebanyak 361 KPM dan Klampokarum sebanyak 62 KPM.

“Adapun pelaksanan penyaluran Beras Sejahtera (Rastra) dilakukan secara langsung pada masing-masing balai desa untuk menghindari terjadinya penyimpangan-penyimpangan yang merugikan masyarakat,” ungkapnya

Savina Indri Furianti menyampaikan terima kasih kepada Perum Bulog Divre Probolinggo yang telah membantu proses penyaluran beras sejahtera bagi masyarakat di wilayah Kecamatan Tekung. Ia berharap penyaluran beras sejahtera ini bisa tepat sasaran kepada masyarakat yang berhak menerimanya. (KIM SH-lmj)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Silahkan Berkomentar. Terima Kasih..

Pages