Serap Aspirasi Rakyat, DPRD Lakukan Reses Ke Desa Wonosari - KIM SINAR HARAPAN

Breaking

Rabu, 07 Maret 2018

Serap Aspirasi Rakyat, DPRD Lakukan Reses Ke Desa Wonosari


“Selain menyerap aspirasi masyarakat, tujuan kunjungan pada masa reses ini adalah untuk melihat sejauh mana jalannya program pembangunan di desa”

Tekung, Kelompok Informasi Masyarakat - Salah satu tupoksi yang harus dijalankan oleh Wakil rakyat, yakni untuk menyerap aspirasi masyarakat dari desa ke desa dengan melakukan kegiatan reses. Untuk itu, DPRD Kab. Lumajang melakukan kegiatan kunjungan ke Desa Wonosari, Kecamatan Tekung, Selasa (6/3).

Kegiatan tersebut dihadiri oleh Anggota Komisi A DPRD Kab. Lumajang, Supriyono, Kepala Desa, Perangkat Desa, TP PKK Desa, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat dan Tokoh Pemuda Desa Wonosari.

Anggota Komisi A DPRD Kab. Lumajang, Supriyono dalam arahannya mengatakan, bahwa untuk menyerap aspirasi masyarakat, jajaran DPRD Kabupaten Lumajang memanfaatkan masa libur persidangan (reses) untuk mengunjungi daerah pemilihan masing-masing.

“Kami akan tampung terus usulan yang disampaikan oleh masyarakat Kabupaten Lumajang khususnya diwilayah pedesaan, dengan harapan apa yang bisa di sampaikan oleh masyarakat bisa kami tuangkan di pembahasan rapat paripurna,” ujar Supriyono.

Selain menyerap aspirasi masyarakat, tujuan kunjungan pada masa reses ini adalah untuk melihat sejauh mana jalannya program pembangunan di desa, baik program pemerintah maupun yang menggunakan ADD dan DD.

“Dengan begitu pembangunan di Kabupaten Lumajang bisa merata, baik di kecamatan hingga pedesaan,” ujarnya.

Sementara itu, Kepala Desa Wonosari Awaluddin Yusuf mengatakan dengan hadirnya Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) mampu menampung aspirasi dari masyarakat.

“Reses kali ini tidak hanya menampung aspirasi masyarakat, tapi kami berharap beberapa usulan yang sudah diusulkan dapat terealisasikan, mengingat selama ini masih ada aspirasi kami yang belum bisa terwujud,” pungkasnya. (KIM SH-lmj)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Silahkan Berkomentar. Terima Kasih..

Pages