Tingkatkan Kualitas SDM, KIM Tekung Ikuti Workshop Jurnalistik - KIM SINAR HARAPAN

Breaking

Sabtu, 24 Maret 2018

Tingkatkan Kualitas SDM, KIM Tekung Ikuti Workshop Jurnalistik


Tekung, Kelompok Informasi Masyarakat - Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Lumajang bekerjasama dengan Auto 2000 Lumajang melalui program Corporate Social Responsibility (CSR) menggelar kegiatan Workshop Jurnalistik Untuk Kelompok Informasi Masyarakat (KIM), yang bertempat di Showroom Auto 2000 Lumajang, Sabtu (24/3).

Kegiatan Workshop ini dibuka secara resmi oleh Kepala Bidang Komunikasi Publik dan Persandian Dinas Kominfo Kab. Lumajang Mohamad Alfian, dengan narasumber Wakil Pimpinan Redaksi Surat Kabar Umum Wartapos Peni Agustini dan diikuti oleh 80 anggota KIM se-Kabupaten Lumajang sebagai peserta.

"Kegiatan ini bertujuan untuk membuka wawasan pola pikir, kompetensi dan pemahaman anggota KIM akan pentingnya ilmu jurnalistik dalam menulis sebuah berita sebagai kegiatan serap, olah dan sebar informasi pembangunan dari, oleh dan untuk masyarakat," ujar Kabid Alfian.

Lebih lanjut Kabid Alfian mengatakan Pelatihan Jurnalistik ini merupakan salah satu bentuk kongkrit dari Dinas Kominfo Kabupaten Lumajang untuk meningkatkan kualitas SDM bagi anggota KIM dalam menyajikan sebuah informasi kepada publik secara berkualitas.

"Pelatihan ini diharapkan agar anggota KIM mampu menyediakan dan menyebarkan informasi yang bermanfaat, sehingga mampu membuka cakrawala, dan bisa mengkomunikasikan berbagai hal, pada masyarakat yang dapat meningkatkan Sumber Daya Masyarakat serta mendorong partisipasi dalam mempercepat pembangunan di Kabupaten Lumajang," harapnya.

Sementara itu, dalam pemaparannya Peni Agustini selaku narasumber menyampaikan bahwa kegiatan jurnalistik tidak hanya dapat dilakukan oleh jurnalis profesional. Akan tetapi dengan ditemukan teknologi internet, kegiatan jurnalistik dapat dilakukan oleh siapa saja, tanpa harus memiliki background sebagai jurnalis profesional.

"Setiap orang saat ini bisa melakukan kegiatan mencari, mengumpulkan, mengolah, dan melaporkan berita kepada masyarakat luas. Istilah yang digunakan untuk perkembangan jurnalistik tersebut yakni citizen journalism (Jurnalistik Warga). Masyarakat mampu melakukan kegiatan jurnalistik tanpa memandang latar belakang pendidikan dan keahlian," terang Peni.

Sementara itu, Wakil Ketua KIM Sinar Harapan Kecamatan Tekung Muhammad Mauludi mengatakan, kegiatan Workshop Jurnalistik ini sangat bermanfaat bagi kami sebagai relawan informasi, karena dapat meningkatkan wawasan dan ilmu jurnalistik bagi para anggota KIM untuk belajar menulis dan menyajikan sebuah berita yang baik dan benar kepada masyarakat.

Muhammad Mauludi juga menyampaikan, ucapan terima kasih kepada Dinas Kominfo Kab. Lumajang dan Auto 2000 Lumajang yang mengundang kami sebagai peserta. "Semoga acara seperti ini akan bisa terus diadakan sehingga semua anggota KIM semakin meningkatkan kualitas dalam menulis dan menyajikan sebuah berita yang bermanfaat bagi masyarakat luas," harapnya. (KIM SH-lmj)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Silahkan Berkomentar. Terima Kasih..

Pages