“Program e-Warong sangat efektif untuk menyalurkan
bantuan sosial dan memperluas cakupan pelayanan serta meringankan beban
pengeluaran masyarakat miskin”
Tekung, Kelompok Informasi Masyarakat - Sekretaris
Kecamatan Tekung, Imam Chomsani meresmikan peluncuran program e-Warong KUBE-PKH
Bina Mandiri Sejahtera di Desa Karangbendo Kecamatan Tekung, Rabu (28/2).
Acara ini dihadiri oleh Perwakilan Dinas
Sosial Kab. Lumajang, sejumlah pejabat dan staf Pemerintah Kecamatan Tekung, para
pendamping PKH Kecamatan Tekung, Perangkat Desa Karangbendo, dan seluruh
pengurus e-Warong Kube Desa Karangbendo.
Koorcam Pendamping PKH Kecamatan Tekung, Mar'atus
Sholikha dalam laporannya mengatakan, bahwa Program e-Warong merupakan program
dari Kementerian Sosial RI bersama Pemerintah Kabupaten Lumajang yang berkerja
sama dengan Bulog, Himpunan Bank Milik Negara (Himbara) dan Koperasi Masyarakat
Sejahtera Indonesia (KMIS).
Program ini merupakan tindak lanjut dari
upaya pengentasan kemiskinan melalui sinergi program PKH dengan program
Kelompok Usaha Bersama (KUBE). “Tujuannya tentu untuk meningkatkan efektifitas
bantuan sosial dan memperluas cakupan pelayanan, meringankan beban pengeluaran
masyarakat miskin dan salah salah satu mengentaskan kemiskinan,” jelasnya.
Ia juga mengatakan, sebelumnya bantuan
langsung diberikan kepada masyarakat dalam bentuk beras, namun sekarang memakai
kartu yang disebut e-voucher yang dapat dibelanjakan sembako di e-Warong dengan
harga yang lebih murah. Dengan e-Voucher ini masyarakat bisa membeli sembako
seperti beras, minyak goring, gula dan lain sebagainya.
Oleh karenanya, program e-Warong menjadi solusi
atas pencegahan berbagai praktek penyimpangan dalam penyaluran bantuan kepada
masyarakat. Jumlah e-Warong di Kecamatan Tekung masih ada 1 unit, dan untuk tiap
warung memiliki 10 pengurus yang terdiri dari ketua, sekretaris, bendaraha, dan
anggota.
Sementara itu, Sekretaris Kecamatan Tekung
Imam Chomsani menyambut baik dengan adanya program pemerintah ini. Program
Kementerian Sosial ini dinilai sangat membantu masyarakat kurang mampu dalam
memperoleh kebutuhan pangan. Diharapkan unit e-warong di wilayah Kecamatan
Tekung jumlahnya bisa bertambah agar mempermudah peserta PKH untuk
menjangkaunya.
Acara diakhiri dengan pemotongan pemotongan
nasi tumpeng sebagai tanda peresmian e-Warong KUBE Bina Mandiri Sejahtera di Desa
Karangbendo Kecamatan Tekung. (KIM SH-lmj)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Silahkan Berkomentar. Terima Kasih..